STANDARD OPERATING PEMASANGAN KWH METER PRABAYAR ACE9000

Untitled

1. Petunjuk Keterangan Meter ACE 9000

Untitled12. Perlengkapan Pemasangan Meter ACE9000

a. Perlengkapan Meter ACE9000
1. Main Unit Meter ACE9000
2. Terminal Cover Combo
3. Backplate Meter
4. MCB sesuai dengan rating daya

Untitled2b. Token Seting untuk pelanggan
Token yang harus dibawa saat pemasangan meter ACE9000
1. Coding Token : 2 x 20 digit token untuk mengubah Tarif Index (TI)
2. Clear Tamper : 1 x 20 digit token untuk menghilangkan kondisi meter ( 2 set token)
Catatan :
– Token clear tamper 1 untuk menghilangkan periksa saat instalasi
– Token Clear Tamper 2 untuk menghilangkan periksa saat cek beban, jika diperlukan
3. Power Limit : 1 x 20 digit token untuk melakukan seting daya
4. Clear Credit : 1 x 20 digit token untuk mereset nilai kredit kWh pada meter menjadi 0
5. Token Perdana: 1 x 20 digit token, merupakan token kredit kWh awal pada saat pemasangan Perdana pada pelanggan (Free Issue)
c. Perlengkapan Tambahan
1. Multimeter / AVO Meter : 1 unit
2. Tang Ampere : 2 unit

3. Pengawatan (Wiring) Meter ACE9000 pada pelanggan

Untitled34. Prosedur Pemasangan Meter ACE 9000 pada pelanggan

a. Pemasangan Backplate pada tembok/papan pada pelanggan
b. Pemasangan Main Unit Meter ACE 9000 pada backplate
c. Pengawatan (Wiring) dari jaringan PLN (SR) ke meter sesuai dengan diagram di bawah ini:

Untitled4Untitled5

d. Tutup Cover Meter dan pastikan terpasang dengan RAPI
e. Selesai pengawatan pada meter dan pelanggan , serta SR sudah bertegangan, maka meter ON dan tampil pada meter LCD “PERIKSA”
f. Masukkan token awal sesuai dengan urutan langkah berikut:

1. Masukkan Coding Token ,2 x 20 digit token
20 digit pertama, kemudian tekan Enter , maka akan muncul di LCD : “GANTI 1” 20 digit kedua, kemudian tekan Enter, maka akan muncul di LCD : “ BENAR”
Catatan :
– Untuk memastikan pemasukkan Coding token sudah benar, tekan Short Code:
05 Enter, maka pada LCD akan tampil Tariff index sesuai dengan daya
pelanggan
– Jika pada saat memasukkan 20 digit token kedua, pada LCD muncul “GANTI2”,
maka pemasukan Coding token gagal, dan harus memasukkan ulang dari awal.
2. Masukkan Clear Tamper, dan pastikan pada LCD tampil “BENAR”, kemudian tanda PERIKSA pada LCD akan hilang
3. Masukkan Token Power Limit, dan pastikan pada LCD tampil “BENAR”
Catatan :
 Untuk memastikan seting daya sudah benar, tekan short code : 07 Enter, maka
pada LCD meter akan tampil nilai sesuai dengan seting daya kontrak pelanggan
(kW)
4. Masukkan Token Clear Credit, dan pastikan pada LCD tampil “BENAR”, kemudian
nilai kredit 0,00 kWh.
5. Masukkan Token Perdana (Free Issue), dan pastikan pada LCD tampil
“BENAR”,kemudian nilai kredit kWh akan bertambah sesuai dengan nilai kWh dari
token Perdana tersebut.

g. Setelah semua pemasangan selesai, cek kondisi beban pada pelanggan dengan
meminta pelanggan menghidupkan semua beban yang ada di rumah, dengan urutan
pengelompokan beban sebagai berikut:
1. Lampu (Lampu Pilot, Neon, dll), Tunggu selama 1 menit. Jika tidak PERIKSA cek ke
beban selanjutnya
2. AC , Kulkas, TV, Seterika, Komputer sejenisnya. Tunggu selama 1 menit
Jika pada LCD meter tidak tampil “PERIKSA”, maka instalasi meter ACE 9000 Bali-1
sudah benar. Jika pada LCD meter tampil “PERIKSA”, lakukan langkah pada bab
Maintenance Pemasangan Meter ACE 9000 Bali-1.

Tentang mustoparizal

seorang laki-laki sederhana yang memiliki cita-cita luhur, agar dapat berguna bagi nusa bangsa dan agama.
Pos ini dipublikasikan di Uncategorized. Tandai permalink.

Tinggalkan komentar